Minggu, 03 April 2016

Perbedaan Biji, Benih, dan Bibit Tanaman

Apa bedanya Biji, Benih, dan Bibit?
Apa sih bedanya Biji, Benih dan Bibit?  Kita sering sekali kebingungan dengan 3 istilah ini. Mengapa ia dinamakan biji, mengapa tidak benih, mengapa tidak dinamakan bibit? Istilah-istilah ini penting kita ketahui, biar gak salah paham :D
1.     Biji. Biji itu adalah bagian dari tumbuhan yang bisa untuk memperbanyak tanaman secara alami. Jadi umumnya tanaman itu bisa punya generasi selanjutnya secara alami ya via biji.
2.     Benih. Benih itu adalah biji yang sudah dikondisikan biar bisa jadi bahan untuk memperbanyak tanaman. Jadi sederhananya si benih itu adalah biji yang terpilih, mungkin sudah melalui seleksi dan perawatan tertentu. Kalau biji biasa kan ya secara alamiah, bisa aja waktu di tanam bijinya ga tumbuh maksimal berbeda dengan benih yg sudah terjamin. 
3.     Bibit. Nah, sudah tau bedanya Biji dan Benih jadi mudah untuk mengenalkan Bibit. Bibit itu adalah benih yang sudah tumbuh / berkecambah.

2 komentar:

  1. Terimakasih atas informasinya, Silahkan Kunjungi website kami ^^
    http://mitoha-goldengamat.com/cara-mengobati-perforasi-gendang-telinga/

    BalasHapus
  2. Terimakasih atas informasinya, Silahkan Kunjungi website kami ^^
    http://mitoha-goldengamat.com/cara-mengobati-sistitis/

    BalasHapus